11 Trik Rahasia di Microsoft Word yang Harus Anda Tahu

20.38

Microsoft Word merupakan salah satu software yang paling sering digunakan oleh orang-orang saat ini. Perlu Anda ketahui bahwa Microsoft word dirilis pada tahun 1983 untuk pertama kalinya. Hingga saat ini Microsoft word sudah menjadi software yang efisien untuk digunakan.

Pada link di https://itkoding.com/menghapus-halaman-kosong-di-word/, Anda juga bisa mendapatkan informasi seputar Microsoft word lainya. Nah, agar Anda bisa lebih cepat ketika mengoperasikan ya, tentunya ada beberapa trik rahasia di Microsoft word yang bisa Anda ketahui:



1. SHIFT+F5

pertama ialah Anda bisa menekan tombol SHIFT+F5 agar Anda bisa berpindah lebih cepat ke spot atau pada bagian yang paling akhir yang sudah Anda edit. Jadi Anda tidak perlu scroll dari atas hingga ke bawah.

2. F8

Kedua ialah F8. Tombol F8 bisa digunakan untuk memblok kata secara langsung tanpa menggunakan mouse.

- Tekan F8 sebanyak satu kali berarti satu kata terblok

- Tekan F8 sebanyak dua kali berarti dua kata terblok

-  Tekan F8 sebanyak tiga kali berarti satu paragraf terblok

- Tekan F8 sebanyak empat kali berarti semua dokumen akan terblok.

- Shift+F8 berarti mundur atau mengembalikan

3. Shift+F3

Ketiga ialah Shift+F3. Jika Anda menekan tombol ini, Anda bisa mengganti penulisan huruf kecil semua tauan huruf besar semua.

4. CTRL+Shift+> dan CTRL+shift+<

Keempat ialah CTRL+Shift+> berguna untuk memperkecil ukuran tulisan pada Microsoft Word dan CTRL+shift+< berguna untuk memperbesar tulisan pada Microsoft word.

5. =rand(p, b)

Kelima ialah =rand(p, b) berguna untuk menghasilkan paragraf dummy random atau tanpa makna seperti lorem ipsum. Nah biasanya nini digunakan untuk proyek web desain.

6. Kalkulator

Keenam ialah kalkulator. Siapa sangka ternyata pada woftware Microsoft Word terdapat kalkulator nya lohm Adalun caranya ialah silahkan buka word option pada Microsoft word, kemudian pilih "quick qccess" toolbar dan silahkan pilih "all commands". Lalu carilah calculate dari tabel yang Anda inginkan. Dan tekan " OK".

7. CTRL+Space Bar

Ketujuh ialah CTRL+Space bar. Nah ini berguna untuk memindahkan kalimat atau bisa juga paragraf dari internet ke dokumen.

8. CTRL+Enter

Kedelapan ialah CTRL+Enter yang berguna untuk mempersingkat waktu Anda supaya bisa menulis di halaman baru.

9. CTRL+SHIFT+C

Kesembilan ialah CTRL+shift+c yang berguna untuk copy paste beserta formatnya.

10. CTRL+(+) dan CTEL+shift+(+)

kesepuluh ialah CTRL+(+) dan CTEL+shift+(+) digunakan untuk menulis bilangan matematika dan juga rumus kimia. Seperti contoh jika Anda ingin menulis CO2 ataupun XY2, Anda bisa menulis dengan cara tekan CTRL+(+) untuk subcriot seperti CO2.

11. Portrait Landscape

Kesebelas ialah potrait landscape. Seperti yang kita tahu bahwa dalam satu dokumen, Anda bisa mempunyai halaman potrait dan landscape.