Harga Bolu Susu Lembang dan Alamat Toko / Outlet


Harga Bolu Susu Lembang -  Seperti yang telah kita ketahui, akhir-akhir ini sedang maraknya kuliner kekinian yang berbentuk kue kukus. Pastinya anda semua juga sudah tidak asing lagi bukan? Surabaya punya Lapis Kukus Surabaya, Malang punya Lapis Tugu Malang, Kediri punya Bolu Kukus Joyoboyo dan masih banyak kota-kota yang lainnya yang mempunyai kuliner hits ini.

Harga Bolu Susu Lembang dan Alamat Toko / Outlet


Melihat besarnya potensi dari jajanan basah bolu kukus tersebut, Bandung yang terkenal sebagai kota Kembang dengan banyak sekali destinasi wisata didalamnya tidak mau ketinggalan akan hal tersebut. Jika dulu kita mengenal Bandung dengan kuliner khasnya yakni Dodol, Serabi dan Keripik Oncom, kini ada lagi sebuah kuliner khas Bandung yang bernama Bolu Susu Lembang yang saat ini sedang ngehits dikalangan pecinta kuliner.

Lembang sendiri merupakan salah satu kota yang berada di Bandung yang terkenal dengan kekayaan susu segarnya, maka dari itu jika kalian berkunjung ke kota yang satu ini, jangan lupa icip oleh-oleh khas Bandung yang satu ini ya, yang pastinya susunya lebih terasa.

Bolu Susu Lembang atau orang mungkin lebih mengenalnya dengan panggilan BSL ini sebenarnya merupakan kuliner yang baru saja di launching pada tanggal 17 Desember 2017 kemarin, namun dengan kelezatannya yang mampu memikat pacinta kuliner menjadikan kue yang satu ini tidak lepas dari incaran pecinta kuliner.
Baca juga : 10 Tempat Ngopi di Bandung Paling Recommended
Pada awal launching, BSL telah laku terjual sebanyak 6000 pack dengan promo buy 1 get 1, sungguh luar biasa bukan? Pada dasarnya Bolu Susu Lembang ini sama seperti kue kue bolu pada umumnya, hanya saja untuk kue bolu yang satu ini rasa susunya sangat terasa dan untuk teksturnya sendiri sangat lembut. Untuk anda yang merasa penasaran, berikut akan kami sajikan daftar varian dan harga Bolu Susu Lembang tersebut.

Harga dan Varian Bolu Susu Lembang

Varian Rasa
Harga Rp.
Bolu Susu Lembang Original
29.000
Bolu Susu Lembang Vanilla
29.000
Bolu Susu Lembang Coklat
29.000

Lalu yang menjadi pertanyaanya saat ini adalah dimana kita bisa mendapatkan Bolu Susu Lembang tersebut? tenang, berikut akan kami sajikan list alamat toko atau outlet Bolu Susu Lembang jadi anda tidak perlu merasa kuatir jika berkunjung ke Bandung dan ingin menjadikannya sebuah oleh-oleh.

Alamat Toko atau Outlet Resmi Bolu Susu Lembang

  • TOKO GALERI OLEH OLEH BANDUNG  yang berada di Jalan dr. Djundjunan Nomor 69 Pasteur
  • TOKO OLEH OLEH LEMBANG yang berada di Jalan Kopo Sayati Nomor 126
  • TOKO NYUNDAYUK yang berlokasi di Ruko Bale Sakanca Blok C Nomor 4, Soreang
  • TOKO SERIBUT TALAS yang berlokasi Jalan Raya Bojong Soang Nomor 108 B
  • TOKO SERIBU TALAS yang berlokasi Jalan Jenderal Amir Machmud Nomor 218, Cimahi
  • TOKO SERIBU TALAS yang berlokasi Jalan A.H. Nasution Nomor 105
  • TOKO SERIBU TALAS yang berlokasi Jalan Raya Cinunuk Nomor 122 C
  • TOKO SERIBU TALAS yang berlokasi Jalan Raya Jatinangor Nomor 172
Baca juga : 17 Tempat Belanja Murah Ini Saat Berlibur ke Bandung
Untuk outlet diatas buka mulai jam 06.00 hingga jam 22.00. Selain outlet resmi, anda juga bisa mendapatkan Bolu Susu Lembang ini di beberapa kios mitra yang terdapat di Kios Terminal Ledeng, Stasiun Bandung pada pintu utara dan Stasiun Kiara Condong pada pintu selatan.