7 Situs Belanja Online Luar Negeri Transaksi Aman Terbaru 2018

10.20
7 Situs Belanja Online Luar Negeri Transaksi Aman Terbaru 2018 - Kepercayaan akan sebuah toko online sekarang semakin besar karena sudah terbukti banyak toko yang aman dan tidak pernah menipu pembelinya. Maka dari itu semakin banyak orang yang lebih memilih membeli barang secara online. Selain berbelanja di situs belanja online dalam negeri, ada sebagian orang yang sering belanja di berbagai situs belanja online luar negeri. Dari banyaknya situs belanja di luar negeri yang ada, di artikel ini akan dibahas mengenai 7 situs belanja online luar negeri transaksi aman terbaru 2018.

Meski biaya ongkos kirimnya atau shipping bisa sangat mahal tapi banyak orang yang tetap tidak keberatan membeli barang-barang dari situs luar negeri. Oleh karena mereka bisa mendapatkan barang-barang yang tidak bisa didapatkan di Indonesia. Ada ribuan situs di luar negeri yang ada tapi tidak semuanya menjamin aman atau terpercaya. Hanya situs-situs besar saja yang sudah pasti bisa sangat dipercaya karena keamanan transaksinya. Dari banyaknya situs besar di sini akan dibahas mengenai 7 situs belanja online luar negeri transaksi aman terbaru 2018. Anda bisa lihat pembahasannya di bawah ini.



Situs luar negeri yang sudah terbukti aman adalah situs-situs yang sudah punya nama. Oleh karena aman ini menjadikan banyak pelanggannya. Langsung saja jika Anda ingin tahu mengenai situs tersebut, lihat daftarnya sebagai berikut.

1. Amazon

Ini adalah situs belanja terkenal dari Amerika Serikat. Berbagai barang bisa didapatkan di sini. Situs ini juga memberikan gratis ongkos kirim seperti di Indonesia tapi pastinya hanya berlaku untuk pengiriman di alamat Amerika Serikat. Oleh karena sudah sangat terkenal dan besar pastinya sistem transaksi dari situs ini sangat aman.

Salah satu cara pembayaran yang bisa Anda lakukan adalah menggunakan Amazon Gift Card. Selain untuk digunakan sendiri juga bisa dihadiahkan kepada orang lain. Anda bisa memilih opsi pembayarannya di bagian pembayaran atau check out. Jadi jangan takut ditipu karena sudah pasti situs ini aman sekali.

2. eBay

Hampir semua orang mengenal ebay karena memang salah satu situs belanja online luar negeri terbaik. Maka dari itu masuk ke daftar 7 situs belanja online luar negerti transaksi aman terbaru 2018. Barang-barang yang dijual dulunya hanya barang bekas dan antik tapi sekarang semua produk bisa didapatkan.
Agak berbeda dengan situs lain, apabila Anda ingin belanja di sini maka harus menjadi anggota. Cara daftarnya sangat mudah. Kemudian untuk metode pembayaran bisa menggunakan PayPal, MasterCard, dan Visa. Untungnya lagi ada banyak penjual di situs ini yang memberikan layanan gratis ongkir ke Indonesia. Wah, siapa yang tidak mau mendapatkan ongkir. Apalagi jika ongkirnya mahal.

Baca juga: 10 Online Shop Internasional Terbaik dan Terpercaya

3. Alibaba

Ini adalah situs belanja dari China yang sangat populer tapi barang-barang yang dijual biasanya khusus untuk pemesanan dalam skala besar atau grosir partai besar. Makanya kebanyakan dikunjungi orang Indonesia yang menjual barang import. Cara membelinya lumayan rumit juga karena Anda harus mengontak dulu penjualnya karena tidak ada tahap rekening bersama kemudian jumlah barang yang dibeli dalam sekali pemesanan harus puluhan sampai ratusan barang.

4. Aliexpress

Jika Anda tidak berminat membeli  barang dalam partai besar maka bisa kunjungi saja situs ini. Ini masih satu perusahaan dengan Alibaba alias anak induk dari situs yang sudah disebutkan di atas. Aliexpress juga sama-sama berskala internasional. Sayangnya untuk metode pembayarannya belum mendukung Paypal.

5. Best Buy

Ini adalah situs yang lebih cocok dikunjungi para wanita karena kebanyakan produk yang dijual adalah untuk kecantikan. Dari produk make up, kuas rias, parfum, dan lain sebagainya. Kelebihan dari situs ini adalah apabila Anda ingin membeli parfum bisa coba beli dulu sampelnya yang ukurannya kecil sehingga tidak akan rugi terlalu banyak jika wanginya tidak sesuai keinginan.

Jadi jika Anda terinspirasi make up dari artis luar negeri dan ingin membeli kosmetik yang sama dengan mereka maka langsung saja kunjungi situs ini.

6. Banggood

Satu lagi situs belanja online aman dari China. Apabila situs-situs selain dari China menawarkan harga yang menurut Anda terlalu mahal maka bisa kunjungi saja situs ini. Keunikan yang dimiliki situs ini adalah produk yang dijual tidak umum dijual di situs lain alias tidak terlalu banyak dijual, sebut saja komponen komputer.

Harga barang-barang yang dijualnya tergolong murah dibandingkan toko biasa tapi apabila Anda membeli barang seharga lebih dari 100 USD maka biaya pajaknya besar sekali.

7. Jolse

Jolse.com adalah situs yang tepat bagi Anda yang sangat suka dengan berbagai merk kosmetik atau make up ala artis Korea Selatan. Oleh karena situs dari Korea Selatan ini khusus menjual berbagai jenis kosmetik berbagai merek, ada yang terkenal dan tidak. Jika beli di sini sudah pasti Anda tidak akan tertipu karena situs ini sudah terpercaya.

Baca juga: Cara Belanja di Aliexpress dengan Transfer Bank Lokal

Itulah dia daftar 7 situs belanja online luar negeri transaksi aman terbaru 2018. Sekarang Anda sudah tidak perlu khawatir lagi jika berbelanja di situs-situs ini karena sudah sangat terpercaya.