Tips Belanja Menyenangkan di Jakcloth

Bagi sebagian orang, belanja menjadi salah satu aktivitas yang paling menyenangkan untuk dilakukan. Bahkan, tidak sedikit pula orang yang menjadi belanja sebagai hobi. Berbelanja memang dapat meningkatkan mood dan mengurangi stres.

Salah satu tempat belanja yang menyediakan produk clothing dalam negeri yang bagus untuk dikunjungi adalah Jakcloth. Tak hanya produk clothing, musik-musik pilihan yang keren, dan berbagai promo seru dari para tenant bakalan bikin Anda happy saat berbelanja di tempat ini.

Simak juga: Belanja Grosir Tas, Koper, Dompet, Sepatu, dan Sandal Murah di Tanggulangin - Sidoarjo

Nah, berikut ini kami akan berbagi tips agar lebih menyenangkan, aman, dan nyaman saat Anda berbelanja di Jakcloth.


1. Pastikan Perut Kenyang Sebelum Belanja

Jakcloth memiliki area yang luas dan diisin oleh banyak tenant. Anda membutuhkan fisik yang prima dan tenaga yang cukup untuk dapat menjangkau seluruh area.

Pastikan perut Anda sudah terisi kenyang saat belanja di tempat ini agar fokus belanja Anda tidak terpecah-pecah. Silahkan saja bila Anda ingin sekalian makan di tempat ini, di sini juga banyak kok pedagang yang menjual makanan. Namun, bagi Anda yang memiliki budget terbatas, tentu tidak ingin jatah uang belanja Anda berkurang karena harus membeli makanan terlebih dahulu sebelum belanja.


2. Siapkan Uang Tunai Secukupnya

Kebanyakan tenant di sini masih menggunakan sistem transaksi manual. Tenant yang menyediakan fasilitas mesin EDC untuk bertransaksi menggunakan kartu debet maupun kredit masih cukup jarang.

Nah, supaya belanja Anda lebih mudah, sebaiknya siapkan uang tunai secukupnya dari rumah. Terlebih, bila Anda adalah orang yang sering ‘khilaf’ tak terkontrol saat berbelanja menggunakan kartu.


3. Bawa Tas yang Simpel

Bagi Anda yang ingin memborong banyak barang belanjaan, mungkin tidak mengapa bila membawa tas ransel ukuran besar. Namun, jika niatnya hanya membeli beberapa barang saja, atau hanya ingin nonton musisi idola di Jakcloth, ada baiknya membawa tas yang simpel. Hal ini dimaksudkan agar tidak mengganggu perjalanan Anda dan orang-orang yang melintas di sekitarnya.


4. Pastikan Baterai Handphone Dalam Keadaan Penuh

Sulit rasanya membayangkan ketika Anda sedang berkeliling di Jakcloth, tiba-tiba handphone mati karena kehabisan baterai. Padahal mungkin masih banyak hal-hal seru yang ingin Anda abadikan saat berkeliling di tempat ini. Belum lagi, tentu kita tidak ingin komunikasi terputus hanya karena HP dalam keadaan ‘low bat’.


5. Kenakan Sepatu yang Nyaman

Kenakan sepatu yang nyaman saat berbelanja di Jakcloth. Memakai sandal sih boleh-boleh saja. Tapi akan lebih nyaman bila Anda menggunakan sepatu kets atau sneakers saat berbelanja di sini.


6. Ajak Teman Biar Lebih Asik

Mengajak teman saat berbelanja akan membantu Anda ketika butuh saran atau masukan mengenai barang yang bagus dan cocok untuk Anda. Tapi, pastikan juga kalau Anda mengajak teman yang asik dan memang berniat untuk bersenang-senang dan belanja di Jakcloth bersama-sama.


7. Manfaatkan Program Diskon yang Menarik

Di Jakcloth akan selalu ada promo menarik yang bisa Anda manfaatkan saat berbelanja. Selalu ada harga spesial untuk para pengunjung di Jakcloth. Ada berbagai program diskon yang akan membuat Anda betah menyusuri setiap tenant di tempat ini. Utamakan Anda memilih promo terbaik sesuai dengan barang yang dibutuhkan.


Itulah beberapa tips yang perlu Anda perhatikan saat belanja di Jakcloth. Semoga belanja Anda semakin menyenangkan, aman dan nyaman di Jakcloth.